Berita

Berita Pendidikan Nasional

(0 pemilihan)

MENANAM CABE

IMG 20230206 WA0056

Assallammualaikum wr wb, 

Cabe termasuk salah satu tanaman perdu. Tanaman yang mempunyai tinggi tidak lebih satu meter. Tumbuhan ini sudah dikenal umum oleh masyarakat Indonesia. Kelak hasil panen dibawa ke pasaran sebagai sumber pendapatan para petani cabai.
Sehingga tidak mengherankan saat ini, ketika harga cabai cukup mahal dan menjanjikan bagi petani.Namun tidak hanya petani yang dapat membudidayakan cabe.Setiap keluarga dapat melakukannya dengan praktis dan mudah.
Disamping tidak memerlukan biaya dan waktu yang banyak. Juga tidak memerlukan lahan yang luas. Bahkan pekarangan sempit sekali pun dapat dimanfaatkan.
Adapun manfaat menanam cabe yaitu:
?Bernilai ekonomi
     Kebutuhan akan bumbu dapur cabai akan
     terpenuhi,sehingga dapat menghemat 
     pengeluaran.
?Pendidikan 
     Dengan membudidayakan berbagai
     tanaman, termasuk cabai rawit kecil, akan
     menjadi wahana praktikum gratis bagi anak
     sekolah.
?Kesehatan
     cabai rawit dapat mencegah berbagai 
     kemungkinan penyakit seperti mengurangi 
     kadar kolesterol, menjauhkan kemungkinan 
     terkena stroke, mencegah terjadinya 
     penyakit kanker, dan lain sebagainya.
 IMG 20230206 WA0084
Sesuai arahan Walikota Payakumbuh perihal "Optimalisasi Gerakan Tanam Cabe dan Bawang di Perkarangan". Kepala Sekolah kita Ibu Hj. Wisma Diandra, M. Pd dan juga Bapak/Ibu guru selalu memberikan motivasi pentingnya menanam cabe kepada peserta didik. 
Alhamdulillah peserta didik sudah menanam cabe dan sekarang sudah ada yang berbuah,, 
Kegiatan ini dalam pantauan Ibu Kepala Sekolah kita. 
 
#SDN28PAYAKUMBUH
#MENUJUSEKOLAHBAHAGIA
#CERDASBERKARAKTER
Baca 96 kali
SDN 28 Payakumbuh

Mudahkanlah, jangan dipersulit!

Pengunjung

180279
Hari ini
Minggu Lalu
Bulan lalu
Semua
58
178288
4664
180279

Your IP: 3.145.179.79
2024-07-03 08:46

Please publish modules in offcanvas position.