WhatsApp_Image_2020-11-18_at_153255.jpeg
WhatsApp_Image_2020-11-18_at_1532572.jpeg
WhatsApp Image 2020-10-05 at 10.34.49.jpeg
WhatsApp_Image_2020-10-02_at_17.45.24.jpeg

SARANA dan PRASARANA



PERPUSTAKAAN

Kumpulan informasi yang bersifat ilmu pengetahuan, hiburan, rekreasi, dan ibadah

MUSHALLA

Merupakan ruangan, tempat yang digunakan sebagai tempat shalat dan mengaji bagi umat Islam.

 
 

RUANG OLAHRAGA

Ruang tempat Aktivitas untuk melatih tubuh siswa, guuru dan staff tidak hanya secara jasmani tetapi juga secara rohani.

 
 
 

KANTIN

Dapat digunakan pengunjung untuk makan, baik makanan yang dibawa sendiri maupun yang dibeli.

 

 

Ruang Kesenian

Merupakan tempat untuk siswa mengapresiasikan dan meng-explore bakat yang di miliki.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
SDN 28 Payakumbuh

SDN 28 Payakumbuh

Mudahkanlah, jangan dipersulit!

Senin, 01 Januari 2024 04:04

Rabu Berdiling Kebersihan

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu'alaikum wr wb

Kegiatan rutin setiap pagi hari Rabu di SDN 28 Payakumbuh yaitu RABUBERDIRLING ( Rabu Bersih Diri dan Lingkungan).  

 

Kebersihan adalah upaya manusia untuk memelihara lingkungannya dari berbagai sampah dalam rangka mewujudkan kehidupan yang sehat dan nyaman. Kebersihan badan meliputi kebersihan diri sendiri, seperti mandi, gosok gigi, mencuci tangan, dan memakai pakaian yang bersih. Mencuci adalah salah satu cara menjaga kebersihan dengan menggunakan air dan sejenis sabun atau detergen.

 

Ibu kepala sekolah Ibu Hj. Wisma Diandra, M. Pd menyerahkan tempat sampah secara simbolis kepada peserta didik kelas tinggi dan rendah agar memudahkan untuk pemilahan sampah fi Masing-masing kelas.Tujuan pemilahan sampah yaitu untuk mempermudah pengelolaan sampah selanjutnya. Selain memudahkan pengelolaan sampah selanjutnya, pemilahan sampah organik dan anorganik dapat mengurangi pencemaran udara yang diakibatkan oleh penumpukan sampah yang masih tercampur antara sampah organik dan anorganik.

 

--SD Negeri 28 Payakumbuh --

Kepala Sekolah: Hj. Wisma Diandra, M. Pd

 

#sdn28payakumbuh

#sdn28ok

#sekolahpenggerak

#cerdasberkarakter

#berkarakterberprestasi

#disdikkotapayakumbuh

#penanggulangansampah

Pembagian Tempat Sampah

Rabu, 07 Februari 2024 04:02

Isra' Mi'raj

Assalamu'alaikum wr wb

Hari yang penuh berkah karena pahala berlipat bagi yang beribadah. Apalagi, jika diiringi dengan dzikir dan sedekah. Semoga kita semua menjadi umat Muslim yang istiqomah. 

 

Kegiatan Kita hari Rabu, 7 Februari 2024 yaitu MEMPERINGATI ISRA MI'RAJ. Kegiatan ini dibuka oleh Ibu Sri Monica Putri ,S.Pd sebagai Protokol dan kata Sambutan dari Ibu Hj. Wisma Diandra, M. Pd dan diwakilkan oleh Bapak Munardi,S.Pd dan Pemberi Ceramah Bapak Jefri Saputra, S. Pd. I 

 

?Isra Miraj adalah salah satu peristiwa penting dalam ajaran Islam. Lewat kejadian itu, Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, kemudian dinaikkan ke langit ketujuh dalam waktu semalam.

Untuk perjalanan sejauh itu dan di zaman yang belum secanggih sekarang, tentu sangat sulit diterima oleh akal bagaimana Rasulullah bisa menyelesaikan perjalanan itu dalam waktu yang singkat. Namun, peristiwa Isra Miraj tersebut menjadi mukjizat Nabi SAW dan setiap muslim wajib memercayainya.

 

?Dalam bahasa Arab, Isra Miraj biasanya ditulis sebagai al-'Isra' wal-Mi'raj (الإسراء والمعراج). Istilah ini terdiri atas dua kata, yaitu isra' dan mi'raj. Keduanya sendiri memiliki arti yang berbeda.

 

?Kata isra' berasal dari kata sara yang artinya 'perjalanan malam'. Sementara itu, mi'raj dalam bahasa Arab berarti 'kendaraan', 'alat untuk naik', ataupun 'tangga'. Bentuk jamaknya adalah ma'arij yang berarti 'tempat-tempat naik'.

Ayat Al-Qur'an tentang Peristiwa Isra Miraj

Sulit diterima akal sehat. Namun nyatanya, diberangkatkannya Rasulullah dari Makkah ke Palestina, kemudian berlanjut ke Sidratul Muntaha telah dibenarkan dalam sejumlah ayat Al-Qur'an.

 

Adapun peristiwa Isra Miraj terdapat dalam Surah Al-Isra' dan An-Najm. 

 

?Hikmah dari Peristiwa Isra Miraj

Meskipun peristiwa Isra Miraj adalah sebuah pengalaman khusus bagi Nabi SAW, terdapat sejumlah hikmah yang dapat dipetik darinya bagi kita umat Islam. Adapun hikmah peristiwa Isra Miraj Nabi Muhammad SAW adalah sebagai berikut:

 

?Mengetahui bahwa perintah salat lima waktu merupakan sebuah ibadah besar bagi umat Islam.

?Mengetahui betapa besarnya rahmat Allah SWT dan kasih sayang Rasulullah kepada umatnya sehingga salat 50 waktu berkurang menjadi lima waktu saja.

?Menumbuhkan keyakinan betapa Maha Kuasa dan Maha Berkehendak Allah SWT atas segala sesuatu.

?Mengetahui tanda-tanda kebesaran Allah SWT melalui perjalanan Nabi yang hanya dikerjakan selama satu malam.

?Mengetahui bahwa salat merupakan dialog hamba dengan Rabbnya, sama seperti ketika Rasulullah bertemu dengan Allah SWT saat Isra Miraj. 

 

Tiada hari seindah Jumat. Tiada kata selain zikir. Dan tiada ibadah selain salat.

 

#SDN28PAYAKUMBUH

#Sekolahbahagia

#Cerdasberkarakter

#Sekolahpenggerak

#Mandiri

#Kreatif

#Isramiraj

Satu

Senin, 12 Februari 2024 03:59

Kunjungan Perpusnas

PERPUSNAS....banyak hal baru yang di dapat sebagai pembelajaran dalam penguatan literasi melalui pemberdayaan perpustakaan, perpustakaan sekolah merupakan wadah terpenting dalam membudayakan literasi. Jadikan perpustakaan tempat yang menarik dan nyaman buat warga sekolah, sehingga kemampuan literasi kita semuanya membaik.

Foto

Jumat, 16 Februari 2024 03:56

Semangat Muhadarah

Pancaran fajar di pagi hari merupakan suatu pancaran semangat. Semangat baru di hari yang baru pula, Maka sambutlah pagi ini dengan senyuman dan suasana hati yang ceria.

 

Bermimpi bukanlah sesuatu yang menyeramkan. Tidak ada yang mustahil di dunia ini jika kamu percaya. 

 

Kegiatan Rutin setiap Pagi Jum'at di SDN 28 Payakumbuh yaitu Melaksanakan kegiatan Muhadhoroh. Muhadhoroh adalah sebuah kegiatan berbicara di depan umum atau berorasi untuk menyatakan pendapatnya, atau memberikan gambaran tentang suatu hal yang baru. 

 

Tujuan dari muhadharah adalah, melatih dan membiasakan siswa berpidato atau berceramah, membiasakan siswa untuk tampil berbicara didepan umum, serta melatih siswa untuk terampil berkomunikasi didepan orang banyak, kemudian juga melatih bagaimana siswa bertanggung .

Jumat berkah. Banyak yang bilang hari Jumat adalah hari yang penuh berkah karena pahala berlipat bagi yang beribadah. Apalagi, jika diiringi dengan dzikir dan sedekah. Semoga kita semua menjadi umat Muslim yang istiqomah. Selamat hari Jumat bagi saudaraku sekalian. 

 

? Kepala Sekolah?

 Ibu Hj. Wisma Diandra, M. Pd 

 

Alhamdulillah kegiatan hari ini berjalan dengan lancar.. 

 

#SDN28Payakumbuh

#cerdasberkarakter

#sekolahbahagia

#Mandiri

#disdik

#Kreatif

#SekolahPenggerak

Foto

PESERTA DIDIK, GURU dan STAF

Sekolah kami terdiri dari 304 siswa, 15 guru, staff TU 1 orang, Penjaga Sekolah 1 orang, Guru Perpustakaan 1 orang

Please publish modules in offcanvas position.